Sunday 9 August 2015

5 Tips Sukses Membangun Team Work

Tips Sukses Membangun Team Work

Oleh : Rifai Ahmad
Layaknya sebuah bangunan yang kokoh sebuah team juga sama harus mempunyai pondasi yang kuat agar bisa mencapai tujuan yaitu sebuah target. Untuk mencapai semua itu langsung saja simak tips berikut untuk memotivasi team work yang bisa direkomendasikan yaitu Action :

Awali Dengan Tujuan

Tujuan sangat penting dan utama karena tanpa tujuan perjalanan tidak akan sampai seperti yang kita inginkan.

Disamping itu juga kita harus fokus dan konsistensi terhadap program kerja, jika pilihan sudah ditentukan tidak ada pilihan lagi selain kerjakan.

awali dengan niat yang bersih inama a'malu binniat sesungguhnya amal perbuatan itu tergantung niatnya.

Cari dan Amalkan Sikap Juara

Kehidupan dan kebahagiaan seseorang tidaklah bisa diukur dengan ukuran gelar kesarjanaan, kedudukan maupun latar belakang keluarga.

Yang dilihat adalah bagaimana cara berpikir orang itu. Memang kesuksesan kita lebih banyak dipengaruhi oleh cara kita berpikir.

Berpikir positif dan diaplikasikan terhadap tindakan positif, berpikir menjadi seorang juara maka kita akan menjadi juara. Bisa karena hati tidak bisa karena pikiran.

Team yang Solid

Membangun sebuah tim yang solid tentu tidak mudah. Menyatukan banyak hati, pikiran dan tenaga dalam menyelesaikan pekerjaan yang sama memang tidak selalu mudah. Karena dalam sebuah tim terdapat banyak jenis dan tipe orang yang berbeda.

Namun inilah yang menjadi seni dari sebuah hubungan tim yang solid. Kemampuan dari masing – masing anggota dan juga pemimpin tim untuk dapat menyatukan perbedaan adalah yang harus dimiliki dan dilakukan.

Itu sebabnya baik pemimpin ataupun anggota tim harus tahu apa saja yang harus mereka pelajari dan lakukan, untuk membangun sebuah tim yang solid, kerjasama dan sinergi.

Ikhtiar Terus Menerus

Niat yg lurus, ikhtiar yg serius, mengabdi yg tulus, bersyukur terus-menerus dan tingkatkan wawasan serta potensi diri insyaAllah hidup akan mulus.

Olah Kemampuan

Mental skill pada intinya adalah kesiapan pikiran seseorang untuk memenuhi tuntutan psikologis dalam suatu mengolah diri.

Pada umumnya skill ini didasarkan pada motivasi, konsentrasi, percaya diri dan pengendalian emosional.

Now!!! Tumorrow will be to late

Lakukan sekarang juga jangan menunda-nunda karena besok lusa tidak ada habisnya, ok semoga menjadi inspirasi.

Salam,

No comments:

Post a Comment